Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penempatan Jabatan Struktural di Pemerintah Kota Makassar

Penempatan jabatan struktural pegawai negeri sipil di setiap daerah mempunyai dinamika dan kompleksitas tersendiri, salah satunya penempatan jabatan struktural pada Pemerintah Kota Makassar yang belum sepenuhnya memenuhi kriteria persyaratan jabatan baik ditinjau pada aspek kepangkatan maupun kompet...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Published inJurnal Aplikasi Manajemen & Kewirausahaan MASSARO Vol. 6; no. 1; pp. 14 - 21
Main Authors Rakhman, Basri, Firman, Ahmad, Asri, Asri, Said, Muh
Format Journal Article
LanguageEnglish
Published 29.02.2024
Online AccessGet full text

Cover

Loading…
More Information
Summary:Penempatan jabatan struktural pegawai negeri sipil di setiap daerah mempunyai dinamika dan kompleksitas tersendiri, salah satunya penempatan jabatan struktural pada Pemerintah Kota Makassar yang belum sepenuhnya memenuhi kriteria persyaratan jabatan baik ditinjau pada aspek kepangkatan maupun kompetensi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi penempatan jabatan struktural di Pemerintahan Kota Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengambilan data dilakukan melalui wawancara dengan beberapa informan kunci yang dianggap memahami tentang penempatan jabatan struktural serta melengkapinya dengan data dan informasi yang relevan dengan penelitian ini. Sumber data terdiri dari data primer dan sekunder. Adapun model analisis data yang digunakan adalah model analisis data interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi penempatan jabatan struktural di Pemerintah Kota Makassar, yaitu faktor pertama, kepentingan politik masih menjadi penentu utama dalam penempatan jabatan struktural. Dan faktor kedua, meskipun penilaian objektif berlandaskan merit system telah diterapkan dengan baik, akan tetapi hasil penilaian seleksi jabatan struktural masih bersifat rekomendasi dan penentuan pejabat struktural merupakan otoritas pejabat pembina kepegawaian yang notabenenya merupakan pejabat politik sehingga bargaining position untuk mempengaruhi keputusan pejabat publik masih tumbuh subur dalam alam pemerintahan daerah.
ISSN:2685-2349
2685-2349
DOI:10.37476/massaro.v6i1.4660