OPTIMALISASI JARINGAN NIRKABEL DENGAN METODE RSSI DI AIKOM TERNATE
Penelitian ini bertujuan untuk optimalisasi jaringan nirkabel dari titik buta atau blind spot di lingkungan kampus AIKOM Ternate. Area-area titik buta ini membuat pengguna jaringan nirkabel (dosen, staf, dan mahasiswa) tidak nyaman dikarenakan harus mendekat ke sumber jaringan (access point (AP)) te...
Saved in:
Published in | Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 9; no. 1; pp. 108 - 115 |
---|---|
Main Authors | , , |
Format | Journal Article |
Language | English |
Published |
04.04.2021
|
Online Access | Get full text |
Cover
Loading…
Summary: | Penelitian ini bertujuan untuk optimalisasi jaringan nirkabel dari titik buta atau blind spot di lingkungan kampus AIKOM Ternate. Area-area titik buta ini membuat pengguna jaringan nirkabel (dosen, staf, dan mahasiswa) tidak nyaman dikarenakan harus mendekat ke sumber jaringan (access point (AP)) terdekat agar dapat mengakses jaringan internet ataupun intranet. Dengan optimalisasi jaringan nirkabel ini, area jangkauan jaringan nirkabel disesuikan dengan kebutuhan agar tidak ada lagi titik buta. Penggunaan aplikasi Wireless Monitoring (Wirelessmon) untuk mendeteksi area jangkauan dari setiap AP yang dipasang, yang diukur adalah receive signal strength indicator (RSSI), termasuk penentuan penggunaan kanal dari setiap AP agar tidak tumpang tindih atau overlapping dalam penggunaan kanal pada setiap AP dan data rate yang mengalami peningkatan dan penurunan menyesuaikan dengan kualitas sinyal yang diterima. Hasil penelitian ini menunjukkan setelah dilakukannya optimalisasi dengan memasang AP pada lima titik. Optimalisasi jaringan nirkabel pada kampus AIKOM Ternate berhasil dengan RSSI -61dBm sampai dengan -44dBm, RSSI termasuk dalam kategori sangat bagus (very good). Disarankan pengukuran RSSI menggunakan software lebih dari satu sehingga dilakukan perbandingan, melakukan perbandingan RSSI yang diterima dengan throughput yang dihasilkan pada perangkat yang berbeda, dan pengelola jaringan dapat menggunakan hasil penelitian ini akan tetapi penggunaan perangkat dengan spesifikasi yang berbeda dengan yang digunakan dalam penelitian ini maka disarankan untuk melakukan pengambilan data ulang agar hasilnya maksimal. |
---|---|
ISSN: | 2337-7631 2654-4091 |
DOI: | 10.35508/jicon.v9i1.3591 |