Efektivitas Museum Virtual Tur Benteng Vredeburg terhadap Hasil Belajar IPS dan Persepsi Penggunaannya

Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas Museum Virtual Tur Benteng Vredeburg dalam meningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS dilihat dari (1) pengaruh penggunaan museum virtual tur terhadap hasil belajar IPS (2) melihat perbedaan hasil belajar antara kelas kontrol dengan kel...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Published inBriliant Vol. 7; no. 3; p. 700
Main Authors Muti'ah, Diah Ayu, Prasetyo, Ketut, Prasetya, Sukma Perdana, Nasution, Nasution
Format Journal Article
LanguageEnglish
Published 20.08.2022
Online AccessGet full text

Cover

Loading…
More Information
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas Museum Virtual Tur Benteng Vredeburg dalam meningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS dilihat dari (1) pengaruh penggunaan museum virtual tur terhadap hasil belajar IPS (2) melihat perbedaan hasil belajar antara kelas kontrol dengan kelas eksperimen. Selain itu penelitian ini juga ingin (3) mengkaji bagaimana persepsi siswa terhadap penggunaan media tersebut dalam pembelajaran.Dalam penelitian pendekatan kuantitatif ini menggunakan pretest-posttest control group design. Untuk mengetahui efektivitas dari penggunaan museum virtual menggunakan normalized gain (N-Gain). Signifikansi pengaruh dilihat dari hasil analisis menggunakan uji Mann-Whitney diperkuat dengan nilai d-effect size. Sedangkan untuk persepsi siswa menggunakan skala linkert dimana instrumen untuk persepsi divalidasi menggunakan uji EFA. Hasil uji Mann Whitney diketahui bahwa nilai asymp.sig (2-tailed) sebesar 0,008 < 0,05 dengan demikian terdapat pengaruh musum virtual tur Vredeburg terhadap hasil belajar IPS. Hasil analisis penelitian dilihat dari nilai n-gain menunjukan bahwa terdapat perbedaan peningkatan hasil belajar antara kelas ekperimen yakni 0,49 kategori medium atas sedangkan kelas kontrol yakni 0,25 dalam kategori medium bawah dan diproleh nilai d-effect size sebesar d=1,04. Dengan kata lain dapat H1 diterima sehingga dapat diartikan bahwa penggunaan Museum Virtual Tur Benteng Vredeburg efektif karena memiliki pengaruh dan dampak yang tinggi dalam meningkatkan hasil belajar IPS.
ISSN:2541-4216
2541-4224
DOI:10.28926/briliant.v7i3.1043