PERBANDINGAN PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA VARIETAS KUBIS (Brassica oleracea var. capitata L.) INTRODUKSI PADA MUSIM HUJAN DI PURBALINGGA

Kubis merupakan salah satu jenis tanaman sayur-sayuran dari famili Brassicaceae yang sangat potensial untuk dibudidayakan karena memiliki nilai ekonomis dan kandungan gizi yang sangat tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan varietas kubis introduksi yang ditanam pada mus...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Published inJurnal Ilmu-Ilmu Pertanian Indonesia Vol. 26; no. 1; pp. 14 - 24
Main Authors Azzahra, Zulfa Mirza, Rostaman, Rostaman, Ni Wayan Anik Leana, Ni Wayan Anik Leana
Format Journal Article
LanguageEnglish
Published 14.06.2024
Online AccessGet full text

Cover

Loading…
More Information
Summary:Kubis merupakan salah satu jenis tanaman sayur-sayuran dari famili Brassicaceae yang sangat potensial untuk dibudidayakan karena memiliki nilai ekonomis dan kandungan gizi yang sangat tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan varietas kubis introduksi yang ditanam pada musim hujan di dataran tinggi Kabupaten Purbalingga dan untuk mengetahui perbandingan hasil antara varietas kubis introduksi dan varietas kubis pembanding yang ditanam di daerah tersebut. Penelitian dilaksanakan di daerah dataran tinggi Pratin, Desa Serang, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga pada bulan Februari-Juni 2023. Lokasi penelitian berada pada ketinggian 1.250 mdpl. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan perlakuan yang terdiri atas 6 varietas kubis introduksi yang meliputi Omphalos, Oxylus, Tropicana, Kaelo, Saint, dan Dolares, serta 2 varietas kubis pembanding yaitu Grand 11 dan Green Nova. Varietas kubis introduksi memiliki respon pertumbuhan yang bervariasi. Hal ini ditunjukkan dengan perbedaan tinggi tanaman, jumlah daun, umur pembentukan krop, panjang akar, berat segar akar, dan umur panen. Varietas introduksi yang menunjukkan hasil yang relatif sama dengan varietas pembanding Grand 11 serta menunjukkan hasil yang tidak bebeda jauh dengan varietas pembanding Green Nova yaitu varietas Kaelo dengan berat segar krop (721,1 g), varietas Tropicana dengan berat segar krop (687,3 g), serta varietas Oxylus dengan berat segar krop (650,8 g).
ISSN:1411-0067
2684-9593
DOI:10.31186/jipi.26.1.14-24