Pengaruh Penggunaan Media Roda Putar Terhadap Kemampuan Mengenal Huruf Vokal dan Konsonan Peserta Didik Sekolah Dasar
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Kemampuan mengenal huruf vokal dan konsonan peserta didik sebelum dan sesudah penggunaan media roda putar, (2) Apakah terdapat pengaruh penggunaan media roda putar pada peserta didik sekolah dasar. Penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode pre-expe...
Saved in:
Published in | Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran Vol. 4; no. 2; pp. 935 - 948 |
---|---|
Main Authors | , , |
Format | Journal Article |
Language | English |
Published |
04.08.2024
|
Online Access | Get full text |
Cover
Loading…
Summary: | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Kemampuan mengenal huruf vokal dan konsonan peserta didik sebelum dan sesudah penggunaan media roda putar, (2) Apakah terdapat pengaruh penggunaan media roda putar pada peserta didik sekolah dasar. Penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode pre-experimental desain One Group Pretest-Posttest. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas I SDN 8 Oheo, Kabupaten Konawe Utara yang berjumlah 23 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, tes dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai dari rata-rata hasil belajar sebelum menggunakan media roda putar yaitu 40,86 berada pada kategori rendah. Sedangkan nilai rata-rata hasil belajar setelah diajar menggunakan media roda putar sebesar 74,78 berada pada kategori tinggi. Hasil uji hipotesis menunjukkan terdapat perbedaan hasil belajar sebelum dan setelah diajar menggunakan media roda putar, jika dilihat dari rata-rata hasil belajar Post-test lebih besar dari nilai Pre-test. Jadi penggunaan media roda putar dapat berpengaruh terhadap kemampuan mengenal huruf vokal dan konsonan peserta didik di kelas I SDN 8 Oheo, Kabupaten Konawe Utara. Implikasi pada penelitian ini yaitu diharapkan para pendidik yang mengajar pembelajaran bahasa Indonesia, terkhususnya pada materi mengenal huruf vokal dan konsonan bisa menggunakan media roda putar sebagai salah satu alternatif cara dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik. |
---|---|
ISSN: | 2776-1959 2776-8872 |
DOI: | 10.51574/jrip.v4i2.1954 |