Penerapan Model POE2WE Berbasis Virtual Learning pada Materi Listrik Arus Bolak Balik (AC) untuk Melatihkan High Order Thinking Skills (HOTS) Peserta Didik SMA

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model POE2WE berbasis virtual learning untuk melatihkan high order thingking skills (HOTS) pada peserta didik SMA. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian pre-eksperimen dengan desain penelitian dua kelas eksperimen yaitu kelas XII Mipa 1 dan XII Mi...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Published inPendipa Vol. 5; no. 1; pp. 102 - 107
Main Authors Fajriyah, Rizqi Lailatul, Jatmiko, Budi
Format Journal Article
LanguageEnglish
Published University of Bengkulu 19.01.2021
Online AccessGet full text

Cover

Loading…
More Information
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model POE2WE berbasis virtual learning untuk melatihkan high order thingking skills (HOTS) pada peserta didik SMA. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian pre-eksperimen dengan desain penelitian dua kelas eksperimen yaitu kelas XII Mipa 1 dan XII Mipa 2 di SMA Negeri 1 Pare yang diperlakukan sama. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji-t berpasangan yang digunakan untuk menguji perbedaan pre-test dan post-test, kemudian menggunakan analisis n-gain untuk melihat kriteria kenaikkan nilai, serta uji-t independen untuk melihat rata-rata perolehan konsistensi kedua kelas eksperimen. Model POE2WE berbasis virtual learning dapat dikatakan efektif apabila nilai post-test lebih tinggi dibandingkan dengan nilai pada pre-test, nilai rata-rata n-gain berkategori minimal sedang yang bertujuan untuk melihat peningkatan hasil penerapan, dan tidak ada perbedaan nilai rata-rata gain pada kedua kelas eksperimen agar bias dikatakan konsisten. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah model POE2WE berbasil virtual learning efektif untuk melatihkan high order thingking skills peserta didik SMA.
ISSN:2086-9363
2622-9307
DOI:10.33369/pendipa.5.1.102-107